"Ini lucu. Namanya kripik 'Anti Baper', namanya bagus. Saya akan titip promosi kripik 'Anti Baper" ini di Jakarta, kalau bisa ke seluruh Indonesia,” kata Sandiaga dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Minggu.
Cawapres pasangan Prabowo Subianto ini selanjutnya menitipkan kripik itu kepada dua politisi Partai Demrokrat, yakni anggota DPR RI dapil Kuningan Didi Irwadi Syamsudin dan Imelda Sari yang kebetulan hari ini kembali ke Jakarta.
"Saya titip kepada Mas Didi dan Imelda agar kripik 'Anti Baper' dipromosikan di Jakarta. Produk UMKM harus kita dukung. Ini kekuatan ekonomi Indonesia sesungguhnya,” kata Sandiaga.
Kunjungan mantan Wagub DKI Jakarta itu untuk menyerap aspirasi masyarakat di Kuningan dengan acara "Ngopi Bareng Bang Sandi" yang digelar di Sanggariang mendadak heboh begitu Sandi tiba. Acara yang diperuntukkan untuk milenial itu kembali diinvasi emak-emak.
Butuh waktu setengah jam Sandiaga sampai di atas panggung karena para emak-emak bercampur milenial berlomba mendapatkan swafoto.
Dalam acara itu. Sandiaga mempersilahkan semua peserta yang punya produk untuk dipromosikan dan berfoto bersama.
Salah satunya ada produk dengan merek "Jeniper" kepanjangan dari Jeruk Nipis Peres, merek Jenisa dan ada juga kripik kere. Namun yang membuat Sandiaga terbahak adalah ketika ada penggiat UMKM menyerahkan kripik singkong dengan merek kripik "Anti Baper".
Baca juga: Sandiaga minta Bupati Subang terpilih fokus membangun daerah
Baca juga: Sandiaga: Kita ingin ekonomi diperbaiki
Baca juga: Ikatan Guru Ngaji DKI dukung pasangan Prabowo-Sandiaga
Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2018