• Beranda
  • Berita
  • Menlu buka kegiatan Forum Indonesia-Pasifik Selatan

Menlu buka kegiatan Forum Indonesia-Pasifik Selatan

21 Maret 2019 11:55 WIB
Menlu buka kegiatan Forum Indonesia-Pasifik Selatan
Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi bersama dengan para perwakilan dari negara dan wilayah Pasifik Selatan dalam pembukaan Indonesia-South Pacific Forum (ISPF) di Gedung Pancasila, Kementerian Luar Negeri RI di Jakarta, Kamis (21/3/2019). (Kemenlu RI)
Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi secara resmi membuka rangkaian kegiatan Forum Indonesia-Pasifik Selatan (Indonesia-South Pacific Forum/ISPF) di Gedung Pancasila, Kementerian Luar Negeri RI di Jakarta, Kamis.

"Pagi ini saya telah membuka rangkaian kegiatan Indonesia-South Pacific Forum atau ISPF di Jakarta untuk meningkatkan peran dan kehadiran (Indonesia) di Pasifik Selatan," kata Menlu Retno Marsudi.

Pertemuan ISPF itu diikuti oleh 15 negara dan wilayah di Pasifik Selatan dengan tema "Our future, shared ocean, shared prosperity" (Masa depan kita, laut kita, kesejahteraan bersama).

"Pertemuan ini sangat bersejarah karena untuk pertama kali Indonesia menyelenggarakan forum dengan Pasifik Selatan," ujar Menlu Retno.

Rangkaian kegiatan Forum Indonesia-Pasifik Selatan itu diisi dengan beberapa agenda, salah satunya pertemuan antara wakil pemerintah Indonesia dan negara-negara Pasifik Selatan dengan topik konektivitas dan ekonomi kelautan.

Kedua, dalam ISPF juga diadakan kegiatan "business engagement" secara paralel antara para pelaku usaha Indonesia dan Pasifik Selatan.

Ketiga, forum itu juga menampilkan pameran kemitraan ekonomi, dimana beberapa perusahaan Indonesia dan beberapa wakil dari provinsi Indonesia dan Kadin menampilkan produk-produknya.

Keempat, dalam Forum Indonesia-Pasifik Selatan itu juga diadakan konsultasi bilateral tentang Perjanjian Perdagangan Istimewa (Preferential Trade Agreement/PTA) antara Indonesia dengan Papua Nugini serta Indonesia Fiji.

Selain itu, pemerintah Indonesia juga memberikan pelatihan wirausaha selama tiga hari bagi para pelaku usaha di Pasifik Selatan. ***2***

Baca juga: Indonesia fokus Indo-Pacifik dalam KTT ASEAN
 

Pewarta: Yuni Arisandy Sinaga
Editor: Chaidar Abdullah
Copyright © ANTARA 2019