• Beranda
  • Berita
  • Jokowi diminta segera umumkan lokasi Ibu Kota guna akhiri persaingan

Jokowi diminta segera umumkan lokasi Ibu Kota guna akhiri persaingan

31 Juli 2019 12:35 WIB
Jokowi diminta segera umumkan lokasi Ibu Kota  guna akhiri persaingan
Mantan Gubernur Kalteng periode 2005-2015, Agustin Teras Narang (AntaraFoto)

Saya lihat dan ikuti selama ini, sepertinya ada persaingan tiga provinsi di Kalimantan untuk merebut lokasi ibu kota RI. Apalagi ketiga lokasi itu pernah dikunjungi Presiden Jokowi, semakin memperkuat persaingan dan itu sangat kurang baik,

Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng)  periode 2005 hingga 2015 Agustin Teras Narang menyambut baik rencana Presiden Joko Widodo yang ingin memindahkan Ibu Kota Pemerintahan Republik Indonesia ke Pulau Kalimantan, dan harapannya dapat segera memutuskan lokasi pastinya.
 
Mempercepat pengumuman tersebut sangat diperlukan sebagai upaya mengakhiri terjadinya persaingan antara provinsi yang ada di Pulau Kalimantan dalam merebut lokasi Ibu Kota RI, katanya melalui pesan singkat di Palangka Raya, Rabu.

"Saya lihat dan ikuti selama ini, sepertinya ada persaingan tiga provinsi di Kalimantan untuk merebut lokasi ibu kota RI. Apalagi ketiga lokasi itu pernah dikunjungi Presiden Jokowi, semakin memperkuat persaingan dan itu sangat kurang baik," jelasnya.

Adapun tiga provinsi di Kalimantan yang berpeluang menjadi lokasi baru ibu kota pemerintahan RI yakni, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Timur. Kepala daerah di tiga provinsi itu beberapa pekan terakhir terkesan menonjolkan kelebihan daerahnya masing-masing.

Baca juga: Bappenas: Pemindahan ibukota ke Kalimantan harus "forest city"

Calon Anggota DPD RI terpilih periode 2019 hingga 2024 itu mengemukakan, menonjolkan kelebihan tiap masing-masing provinsi merupakan tindakan yang tepat. Hanya, beberapa pekan terakhir, ada pernyataan ataupun ungkapan yang kesannya menonjolkan kekurangan daerah atau provinsi lain.

"Masing-masing pihak dari ketiga provinsi itu menonjolkan kelebihannya dan mengungkapkan kekurangan daerah lain. Hal itu bahkan diungkapkan secara terbuka, baik itu melalui seminar, pandangan para pejabat daerah, cendekiawan, politisi, masyarakat dan lain sebagainya," terang Teras.

Baca juga: Pemindahan ibu kota ke Kalimantan diyakini tingkatkan arus perdagangan

Mantan anggota DPR RI periode 1999-2004 dan 2004-2005 itu berharap, dimana pun nantinya diputuskan lokasi Ibu Kota Pemerintahan RI yang baru, hendaknya dapat diterima dengan baik dan mengakhiri segala persaingan secara langsung maupun tidak langsung yang terjadi selama ini.

Dia mengemukakan pemerintah daerah di seluruh pulau Kalimantan harus tetap bersatu dan bersinergi dalam memajukan pembangunan dan memakmurkan serta mensejahterakan masyarakatnya. Dengan begitu, Pulau Kalimantan menjadi tempat sekaligus menghantarkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sebagai Negara maju dan kuat di dunia.

"Saya yakin seluruh kepala daerah dan masyarakat di Pulau Kalimantan mampu mewujudkan. Saya yakin itu. Dan, semoga dalam waktu tidak terlalu lama, Presiden Jokowi mengumumkan lokasi pasti ibu kota pemerintahan RI yang baru," demikian Teras Narang.

Baca juga: Pengamat sampaikan untung rugi bila wacana pemindahan ibu kota batal
 

Pewarta: Kasriadi/Jaya W Manurung
Editor: Hendra Agusta
Copyright © ANTARA 2019