Tiga meninggal dalam kebakaran KM Sembilang

31 Juli 2019 13:47 WIB
Tiga meninggal dalam kebakaran KM Sembilang
Sejumlah petugas medis berupaya menolong korban kebakaran KM Sembilang (Daud)
Sedikitnya tiga orang meninggal dunia dalam kebakaran KM Sembilang di Dermaga PT KMS Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, Rabu.

Berdasarkan informasi yang dihimpun di lapangan, dua korban meninggal di lokasi kejadian, dan hingga kini belum dapat dievakuasi, sehingga namanya belum dapat diketahui. Sedang seorang korban lainnya yaitu Surja meninggal dalam perawatan di rumah sakit.

Menurut saksi mata, terdapat 29 orang pekerja berada dalam kapal saat kejadian. Sebanyak 10 di antaranya sudah dapat dievakasi  dan teridentifikasi, langsung dilarikan ke rumah sakit.

Sebanyak 10 orang yang teridentifikasi yaitu Mardanis, Deri Darmadi, Surja, M Nur, Rahman, Sudikun, M Arsyad, Agung, Saparudin dan Firman.

Baca juga: Kapal Ro-Ro terbakar di Karimun Kepri
Baca juga: Dua Kapal Terbakar di Perairan Karimun
Baca juga: Tiga Kapal di Karimun Ludes Terbakar

Pewarta: Daud/ Yuniati Jannatun Naim
Editor: Masnun
Copyright © ANTARA 2019