ACT bangun selter bagi korban gempa Maluku

9 Oktober 2019 13:51 WIB
ACT bangun selter bagi korban gempa Maluku
Ketua Dewan Pembina Aksi Cepat Tanggap (ACT) Ahyudin (tengah) berfoto bersama dengan pengurus usai konferensi pers di Menara 165 Jakarta, Rabu (9/10/2019). Organisasi nirlaba itu berencana membangun selter bagi pengungsi korban gempa bumi di Maluku. ANTARA/Muhammad Zulfikar
Lembaga kemanusiaan nirlaba Aksi Cepat Tanggap (ACT) berencana membangun selter atau hunian sementara bagi para korban gempa bumi di wilayah Provinsi Maluku, yang hingga kini masih mengungsi dengan kondisi cukup memprihatinkan.

"Kami akan terus melanjutkan berbagai skenario program dari tahapan emergency, recovery hingga konstruksi," kata Ketua Dewan Pembina ACT Ahyudin saat konferensi pers bertajuk #MalukuMemanggilmu di Menara 165 Jakarta, Rabu.

Melihat kondisi saat ini yang sebentar lagi memasuki musim hujan, ACT mengkhawatirkan tenda-tenda pengungsi tersebut tidak efektif dan laik untuk dijadikan hunian sementara atau penampungan.

Apalagi, kata dia, bisa saja selama satu tahun ke depan para pengungsi yang kehilangan rumah, harta benda bahkan anggota keluarga tersebut belum memiliki rumah yang bisa dijadikan tempat tinggal permanen.
Baca juga: ACT terus bantu dapur umum dan layanan kesehatan korban gempa Ambon

"Sebagai contoh kondisi di Lombok dan Palu sudah setahun berlalu tapi belum kunjung menyeru, ini yang kami khawatirkan juga terjadi di Ambon," katanya.

Meskipun demikian, lembaga kemanusiaan nirlaba itu telah membuktikan diri dengan mendirikan sekitar 7.000 unit rumah dan 133 masjid permanen di Lombok dan Palu.

Rencana pembangunan selter atau rumah sederhana tersebut, diakuinya membutuhkan biaya besar sehingga harus banyak pihak terlibat untuk saling membantu korban terdampak bencana alam.
Baca juga: ACT kirimkan relawan bantu korban gempa Ambon
Baca juga: ACT bantu logistik korban gempa Halmahera Selatan


"Biayanya cukup besar, biasanya satu unit itu bisa memakan anggaran Rp50 juta," katanya.

Dalam menyikapi bencana alam yang terjadi di sejumlah Tanah Air, penanganan bagi korban tidak cukup hanya dengan memberikan trauma healing atau pemulihan trauma serta bantuan medis saja. Namun, penyediaan tempat hunian laik juga suatu keharusan.

Setelah pemberian logistik, medis, trauma healing dan hunian yang nyaman barulah proses rekonstruksi sekolah, rumah ibadah, pasar serta sarana prasana umum lainnya dilakukan.
Baca juga: ACT berikan bantuan kepada korban gempa Maluku Utara
Baca juga: ACT penuhi kebutuhan air korban bencana gempa di pengungsian

Pewarta: Muhammad Zulfikar
Editor: Muhammad Yusuf
Copyright © ANTARA 2019