Tiga keunggulan Suzuki XL7

15 Februari 2020 18:17 WIB
Tiga keunggulan Suzuki XL7
Suzuki XL7 varian Alpha yang baru saja diluncurkan di Jakarta, Sabtu (15/02/2020) (ANTARAChairul Rohman)
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) resmi meluncurkan Suzuki XL 7 Sabtu di Jakarta.

SUV medium ini memiliki tiga keunggulan; bagian luar yang lebih berotot, ruang dalam yang nyaman dan fitur yang canggih.

"Tiga konsep besar itu juga tercermin berkat adanya permintaan dari setiap konsumen setia Suzuki yang menginginkan tiga konsep itu tertuang dalam satu mobil," kata 4W Marketing Director PT SIS, Dony Saputra di Jakarta, Sabtu.

Tampilan eksterior mobil gagah berkat adanya muscular sweeping cross bar-front chrome grille design, bold LED headlamp with DRL, dan roof rail.

"Mobil ini memiliki ground clearence 200 mm pas, tidak kurang tidak lebih, jadi sanggup dibawa ke mana saja," kata dia.
 
Suzuki XL7 varian Alpha yang baru saja diluncurkan di Jakarta, Sabtu (15/02/2020) (Antara News/Chairul Rohman)


Kemudian dari segi interior, Suzuki XL7 memiliki kabin dengan warna hitam dan sandaran lengan pada baris pertama serta kedua. Selain itu, terdapat juga audio system touch screen 8 inchi, carbon fibered pattern dashboard, ventilated cup holder, serta tampilan Multi Information Display (MID) yang moderen.

Untuk menambah kenyamanan berkendara, Suzuki XL7 hadir dengan fitur-fitur canggih seperti smart e-mirror yang merupakan spion tengah dengan fungsi untuk merekam kejadian pada sisi depan maupun sisi belakang mobil secara langsung, juga terdapat keyless push start stop button, AC digital auto climate with heater serta power outlet hingga baris ketiga.
 
Suzuki XL7 varian Alpha yang baru saja diluncurkan di Jakarta, Sabtu (15/02/2020) (Antara News/Chairul Rohman)



Selain itu, untuk menambah faktor keamanan, Suzuki XL7 dilengkapi fitur ABS & ABD, dual SRS airbag, ISOFIX, Hill Hold Control (HHC), Electronic Stability Programme (ESP), sensor parkir, kamera belakang, serta kunci immobilizer.

Seperti diketahui, Suzuki XL7 dibangun dengan platform Suzuki Ertiga generasi kedua berteknologi heartect, yang saat ini dipasarkan di Indonesia.

Harga dari Suzuki XL 7 juga diklaim lebih murah dibandingkan dengan kompetitor lainnya seperti Mitsubishi X-Pander Cross dan juga Honda B-RV.

Harga Suzuki XL 7 ​​​​​​​Zeta manual Rp230 juta, sedangkan untuk Suzuki XL 7 ​​​​​​​Alpha automatic Rp267 juta.

"Itu adalah salah satu strategi kami selain memberikan model baru, kita juga memberikan produk yang harganya terjangkau untuk konsumen pecinta suzuki," kata Donny.

Berikut daftar harga Suzuki XL 7:
XL7 ZETA M/T Rp230.000.000
XL7 ZETA A/T Rp240.500.000
XL7 BETA M/T Rp246.500.000
XL7 BETA A/T Rp257.000.000
XL7 ALPHA M/T Rp256.500.000
XL7 ALPHA A/T Rp267.000.000


Baca juga: Satu platform beda komponen, bisakah Suzuki Ertiga diubah jadi XL7?

Baca juga: Suzuki bidik penjualan 2.000 unit per bulan untuk XL7

Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020