• Beranda
  • Berita
  • Ada bocah positif, COVID-19 di Pesisir Selatan-Sumbar naik 35 orang

Ada bocah positif, COVID-19 di Pesisir Selatan-Sumbar naik 35 orang

28 Agustus 2020 17:02 WIB
Ada bocah positif, COVID-19 di Pesisir Selatan-Sumbar naik 35 orang
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Pesisir Selatan, Sumbar, Rinaldi. (FOTO ANTARA/Didi Someldi Putra)

Bocah tersebut merupakan warga Barung-Barung Belantai, Kecamatan Koto XI Tarusan, ia dinyatakan positif COVID-19 hari ini, dan  saat ini yang bersangkutan menjalani perawatan di salah satu rumah sakit swasta di Kota Padang

Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Pesisir Selatan, Sumatera Barat menyatakan seorang bocah laki-laki daerah itu terkonfimasi positif COVID-19 sehingga dengan tambahan itu jumlah total positif naik menjadi 35 orang.

"Bocah tersebut merupakan warga Barung-Barung Belantai, Kecamatan Koto XI Tarusan, ia dinyatakan positif COVID-19 hari ini, dan  saat ini yang bersangkutan menjalani perawatan di salah satu rumah sakit swasta di Kota Padang, " kata Juru Bicara GTPP COVID-19 Pesisir Selatan, Rinaldi di Painan, Jumat.

Ia menjelaskan sebelumnya bocah satu tahun itu menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Kota Padang, sesuai dengan aturan di sana rumah sakit melakukan tes COVID-19 terhadap pasien secara berkala dan dari sana diketahui yang bersangkutan positif.

"Dengan adanya penambahan kasus ini maka total kasus COVID-19 di Pesisir Selatan mencapai 35 orang," katanya.

Dari 35 orang itu, kata dia, sebanyak 28 orang di antaranya dinyatakan sembuh, enam menjalani isolasi dan perawatan, serta sisanya satu orang meninggal dunia.

"Tim dari kabupaten saat ini tengah melacak orang-orang yang kontak erat dengan yang bersangkutan dan selanjutnya terhadap mereka akan dilakukan tes usap COVID-19," katanya.

Kepada masyarakat diminta untuk terus menerapkan protokol kesehatan COVID-19 dengan menjaga jarak, memakai masker dan rajin mencuci tangan, demikian Rinaldi.

Baca juga: Imbas COVID-19, dua pasar dan puskesmas di Pesisir Selatan ditutup

Baca juga: 8 pasien COVID-19 di Pesisir Selatan sembuh

Baca juga: Sosialisasikan COVID-19, kepala kampung malah dianiaya


 

Pewarta: Laila Syafarud
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2020