Manajer Pusdalops BPBD Padang Sutan Hendra melalui keterangan tertulisnya di Padang, Kamis, mengatakan curah hujan cukup tinggi menyebabkan genangan air di sejumlah titik mulai di Komplek Jondul Rawang, Perumahan Bungus Jurai Permai, Kelurahan Air Manis dan Simpang enam Pondok
Kemudian di kawasan Parak Rumbio, Jalan Batuang Taba, Jalan By Pass simpang 4 Lubeg, Belakang Kantor Koramil 03 Padang Selatan, Banuaran belakang Mesjid Muhalimin.
Setelah itu di Depan SD 03 Kelurahan Alai Parak Kopi, Seputaran Jati, Parak Laweh, Jalan Koto gadang, Kelurahan Bungus Timur, Jalan Cendrawasih, Kelurahan Air Tawar Barat dan Parak Jambu.
Baca juga: Petugas gabungan evakuasi tujuh warga di kawasan Banjir Jondul Rawang
Baca juga: Banjir genangi ratusan rumah di Padang
Ketinggian genangan air cukup beragam di masing-masing lokasi mulai dari 40 sentimeter hingga yang paling tinggi satu meter di Jondul Rawang
Selain itu curah hujan juga menyebabkan longsor di sejumlah titik di Kota Padang mulai dari Kelok Jariang Bungus Teluk Kabung yang menutupi badan jalan Padang menuju Painan.
Kemudian Jalan Lama Koto Kaciak menuju ke Pantai Air Manis yang menghambat akses jalan.
Kemudian Jalan Baru Pantai Air Manis menuju Lantamal II, Setelha itu dua titik di Bukit Lampu, Jondul Rawang, Jalan Sutan Syahrir yang menimpa dua rumah warga bagian dapur.
Selanjutnya di Teluk Bayur yang menimpa satu rumah, dan di Bukit Gado-Gado, di atas Mesjid Jabaldin
Setelah itu curah hujan juga menyebabkan sejumlah pohon tumbang seperti di Jalan Baru ke Pantai Air Manis sebuah pohon dengan panjang 15 meter dan diameter 35 sentimeter.
Setelah itu sebuah pohon dengan panjang 10 meter dan diameter 30 sentimeter tumbang di Jalan Pantai Air Manis yang menghambat akses jalan Jenis
"Kemudian di sejumlah lokasi lainnya dan kita lakukan evakuasi dengan memotong pohon dan membuka akses jalan bagi masyarakat," kata dia.
Ia mengatakan personel Pusdalops bersama kepolisian, TNI, Basarnas dan organisasi kebencanaan di Kota Padang terus berupaya mengevaluasi masyarakat di sejumlah lokasi.
""Pembukaan akses jalan, evakuasi warga menggunakan perahu karet di daerah banjir dan lainnya," katanya.*
Baca juga: Hujan lebat akibatkan longsor dan banjir di Padang
Baca juga: Sejumlah lokasi di Kota Padang banjir akibat hujan deras
Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2020