"Selamat bertugas kepada para penjabat bupati dan wali kota, jalankanlah tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya," ajak Fatoni di Manado, Minggu.
Penjabat sebut dia harus memastikan bahwa roda pemerintahan berjalan dengan baik terkait bidang pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan.
Paling utama di masa pandemi ini sama seperti yang diharapkan Mendagri adalah memastikan pelaksanaan pilkada berlangsung lancar, sukses dan aman dari konflik dan COVID-19.
Selanjutnya adalah memastikan penanganan COVID-19 berjalan baik karena kepala daerah adalah ketua gugus tugas.
"Pentingnya melaksanakan 3T yaitu test, tracking, dan treatment serta melaksanakan 4 M yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan," ujarnya.
Presiden Jokowi sebut Fatoni juga mengajak selalu menerapkan protokol kesehatan dan pencegahan COVID-19 dalam setiap kesempatan dengan menghindari kerumunan, menjaga jarak, mengenakan masker dan mencuci tangan.
Kelima penjabat bupati dan wali kota yang dikukuhkan yaitu Penjabat Wali Kota Bitung Edison Humiang (Asisten Bidang Pemerintahan Setda Prov. Sulut), Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Selatan Praseno Hadi (Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Prov. Sulut).
Selanjutnya, Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Timur Christian Talumepa (Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Daerah Provinsi Sulawesi Utara), Penjabat Bupati Minahasa Selatan Mecky Onibala (Inspektur Daerah Provinsi Sulawesi Utara) dan Penjabat Bupati Minahasa Utara Clay June Dondokambey
(Kepala Biro Umum Setdaprov Sulawesi Utara).
Baca juga: LSI tunjukkan elektabilitas Olly-Steven capai 68,1 persen
Baca juga: Cak Nanto harap Gubernur Olly ayomi dan terus jaga kerukunan di Sulut
Baca juga: KPU Sulut gelar pleno pengundian nomor urut paslon
Pewarta: Karel Alexander Polakitan
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2020