Dalam gelaran itu peserta akan memaparkan kemajuan dan dampak positif yang telah mereka capai setelah enam bulan menerima pendampingan melalui program tersebut.
Baca juga: Luhut: Indonesia harap jadi pasar utama kendaraan listrik di ASEAN
Baca juga: Hyundai IONIQ dan Kona Electric mengaspal di Indonesia, ini harganya
Paparan tersebut akan menentukan pemenang program akselerasi yang membantu start-up sosial, yang akan diumumkan keesokan harinya pada acara penghargaan. Demo day dan penghargaan akan diselenggarakan webinar dan dapat disaksikan langsung di http://vote.hscindonesia.id.
Hyundai sebelumnya telah memilih sepuluh start-up sosial untuk menjalani program Hyundai Start-Up Challenge program untuk meningkatkan potensi terbaik mereka dalam berkontribusi positif kepada masyarakat pada Mei lalu.
Para finalis telah belajar dari para ahli terbaiknya yaitu Instellar dan ICCN untuk memperkuat ide-ide inovatif mereka dalam berbagai aspek kewirausahaan sosial, yaitu perencanaan dan tujuan bisnis, manajemen sumber daya manusia, proyeksi keuangan, dan valuasi.
10 finalis Hyundai Start-Up Challenge 2020 yang akan mempresentasikan kinerja performanya yaitu Rumah Mocaf dari Banjarnegara, Difa Bike dari Yogyakarta, Kampung Marketer dari Purbalingga, Biomagg Indonesia dari Depok, Agradaya dari Yogyakarta, Pictafish dari Sidoarjo, Tech Prom Lab dari Bandung, Indigo Biru Baru dari Solo, GMB dari Surakarta, dan Bandung Bee Sanctuary dari Bandung.
Mereka mendapatkan dana sebesar Rp100 juta untuk memperluas dampak positif dari wirausaha sosial mereka.
"Hyundai membantu mempercepat perkembangan wirausaha sosial di Indonesia sehingga dampak sosial yang positif dapat tersebar luas di masyarakat. Tidak hanya sebagai kontributor, tetapi Hyundai juga berkomitmen untuk memimpin perubahan baru di Indonesia," kata YoungTack Lee, President of Hyundai Motor Asia-Pacific Headquarters dalam siaran pers, Rabu.
"Pada akhirnya, kami berharap Hyundai Start-Up Challenge ini dapat memberikan hasil yang dapat dirasakan bukan hanya oleh pada finalis dan pemenang tetapi untuk semua level masyarakat yang menjadi sasaran kegiatan wirausaha para finalis," kata dia.
Acara penghargaan akan menghadirkan Handry Satriago sebagai wirausahawan yang memiliki pengalaman mumpuni dan CEO General Electrics untuk memberikan kuliah singkat terkait kewirausahaan.
Hyundai akan mengumumkan empat peserta terbaik pada acara penyerahan penghargaan dan memberikan tambahan dana sebesar Rp 500 juta untuk juara pertama, Rp 300 juta untuk juara kedua, dan Rp 200 juta untuk juara ketiga dan keempat.
Baca juga: Alasan Hyundai boyong IONIQ dan Kona Electric ke Indonesia
Baca juga: Hyundai pastikan Kona Electric di Indonesia aman dari "recall"
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020