Yayasan Muslim Sinar Mas (YMSM) menandai hari pertama puasa Ramadhan 1442 Hijriah/2021 Masehi dengan mewakafkan Al Quran untuk didistribusikan ke sejumlah masjid maupun mushala yang berada di pulau terluar Indonesia.ini merupakan salah satu wujud kepedulian kami untuk berbuat kebaikan, apalagi di bulan suci Ramadhan
Pewakafan Al Quran itu secara simbolis diserahkan Ketua Umum YMSM Saleh Husin kepada mantan KSAL Laksamana TNI (Purn) Marsetio di Gedung Sinar Mas Jakarta, Selasa.
"Ya ini merupakan salah satu wujud kepedulian kami untuk berbuat kebaikan, apalagi di bulan suci Ramadhan seperti saat ini," ujar Saleh dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta.
Baca juga: YMSM wakafkan 3 ribu Al Quran ke Istiqlal
Rencananya Al Quran itu akan diteruskan ke masjid dan mushala di pulau-pulau terluar di sejumlah provinsi yang akan dikunjungi Laksamana TNI (Purn) Marsetio.
Selain untuk masjid/musala terluar, termasuk diberikan juga untuk mushola di beberapa kapal KRI AL dan pangkalan AL di wilayah perbatasan.
"Semoga mushaf Al Quran tersebut nanti dapat diteruskan ke masjid dan mushola di pulau-pulau terluar di beberapa provinsi yang akan dikunjungi oleh Laksamana Marsetio," kata dia.
Sementara itu, Marsetio mengucapkan rasa terima kasihnya atas bantuan wakaf Alquran yang diberikan Yayasan Muslim Sinar Mas. Ia berjanji akan meneruskan amanah tersebut ke masjid maupun mushala terluar.
Baca juga: Muslim Bali terima 6.000 Al-Quran Wakaf
Baca juga: BWA distribusikan 50 ribu Al Quran wakaf ke Banggai dan Taliabu
Sejumlah daerah akan dikunjungi Marsetio, mulai dari Natuna hingga ke Sulawesi Utara.
"Ada di provinsi Kepulauan Riau seperti Natuna, Anambas , Tanjung Balai Karimun dan provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) seperti Sumba Timur, Sumba Barat, Manggarai, serta beberapa titik di Sulawesi Utara termasuk di beberapa pangkalan Angkatan Laut di wilayah perbatasan," kata dia.
Sebelumnya, YMSM juga telah mewakafkan sejumlah Al Quran melalui Ketua Dewan Kehormatan PWI Pusat Ilham Bintang untuk diberikan ke beberapa masjid di Jakarta Barat, dalam menyambut bulan suci ini.
Baca juga: Kemenag Agam kumpulkan 800 eksemplar Al Quran melalui Gerakan Wakaf
Baca juga: Badan Wakaf Al Quran luncurkan program Sejuta Quran
Pewarta: Asep Firmansyah
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2021