• Beranda
  • Berita
  • Mendag: Gernas BBI #PelangiSulawesi promosikan wisata-UMKM Likupang

Mendag: Gernas BBI #PelangiSulawesi promosikan wisata-UMKM Likupang

26 Agustus 2021 10:34 WIB
Mendag: Gernas BBI #PelangiSulawesi promosikan wisata-UMKM Likupang
Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi (ANTARA/ Tangkapan Layar Aplikasi Youtube)

Sesuai Instruksi Presiden, kami juga akan membangun pusat jajanan kuliner dan cinderamata di Likupang sebagai bentuk dukungan kepada UMKM agar dapat memasarkan produk unggulannya di kawasan pariwisata...

Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi menyampaikan bahwa Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI) #PelangiSulawesi yang mengangkat tema Dari Sulawesi menuju Mancanegara akan mempromosikan potensi wisata dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Likupang, Minahasa Utara, Sulawesi Utara.

"Sesuai Instruksi Presiden, kami juga akan membangun pusat jajanan kuliner dan cinderamata di Likupang sebagai bentuk dukungan kepada UMKM agar dapat memasarkan produk unggulannya di kawasan pariwisata, sehingga bisa membantu perekonomian masyarakat Likupang," kata Mendag Lutfi saat mengahadiri kampanye Pelangi Sulawesi secara virtual, Kamis.

Mendag memaparkan Sulawesi telah lama dikenal dalam kekayaan potensi sumber daya alam dan mempunyai sejarah perdagangan yang cukup panjang.

Baca juga: Kemendag canangkan lokasi pembangunan pusat jajan Likupang Sulut

Pada tahun 1500-an pedagang Portugis, Belanda, Arab, China sudah mengenal Sulawesi Utara sebagai salah satu pusat aktivitas perdagangan rempah-rempah dunia.

Begitu juga dengan masyarakat Bugis dari Sulawesi Selatan yang terkenal atas keberhasilan mereka membangun jaringan perdagangan ke seluruh Nusantara, bahkan ke mancanegara.

"Semangat dan kegigihan berdagang masyarakat Sulawesi inilah yang patut kita tiru dan dapat menjadi inspirasi kita semua," ungkap Mendag Lutfi.

Sebelumnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah mencanangkan pengembangan destinasi pariwisata super prioritas pada 15 Juli 2019. Daerah tersebut yakni Danau Toba (Sumatera Utara), Borobudur (Jawa Tengah), Mandalika-Lombok (Nusa Tenggara Barat), Labuan Bajo (Nusa Tenggara Timur), dan Likupang (Sulawesi Utara).

Baca juga: BI harap Gernas BBI-BWI Pelangi Sulawesi tingkatkan penggunaan QRIS

Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2021