• Beranda
  • Berita
  • Mitratel siap garap tingginya peluang bisnis penyewaan menara di 2022

Mitratel siap garap tingginya peluang bisnis penyewaan menara di 2022

31 Desember 2021 08:55 WIB
Mitratel siap garap tingginya peluang bisnis penyewaan menara di 2022
Mitratel siap menggarap tingginya peluang bisnis penyewaan menara telekomunikasi di Indonesia pada 2022 mendatang yang diharapkan akan semakin mendukung pertumbuhan organik perseroan. ANTARA/HO-Mitratel/am.
Anak usaha PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk, siap menggarap tingginya peluang bisnis penyewaan menara telekomunikasi di Indonesia pada 2022 mendatang yang diharapkan akan semakin mendukung pertumbuhan organik perseroan.

Saat ini, Mitratel tercatat sebagai perusahaan penyedia infrastruktur menara telekomunikasi terbesar di Tanah Air yang memiliki sekitar 28.030 menara yang tersebar di seluruh Indonesia pada lokasi-lokasi strategis dan 42.016 penyewa.

"Kami siap menghadapi new journey sebagai perusahaan publik, bukan hanya transparan dan menjaga good corporate governance tetapi juga profesional, independen dan efisien memanfaatkan hasil IPO untuk tumbuh agresif menjadi the leading digital infrastructure di regional. Kami selalu berusaha keras menjadi emiten favorit bagi investor dengan mampu menciptakan nilai optimal bagi shareholder," kata Direktur Utama Mitratel Theodorus Ardi Hartoko dalam keterangan di Jakarta, Jumat.

Menara Mitratel tersebar di seluruh wilayah Indonesia dimana sekitar 57 persen di antaranya berada di luar Jawa. Luasnya cakupan wilayah Menara Mitratel membuat emiten berkode saham MTEL itu mampu mengelola kerja sama tambahan dari para penyewa menara telekomunikasi. Selain itu, Mitratel dianggap paling siap melayani ekspansi operator di luar Jawa yang meningkatkan portofolio kolokasi.

"Pencapaian kami di kuartal III 2021 sesuai dengan ekspektasi dan tumbuh di atas industri. Revenue year on year tumbuh 14,6 persen menjadi Rp5 triliun, EBITDA tumbuh 28,3 persen mencapai Rp3,8 triliun dan net income tumbuh 246,4 persen menjadi lebih dari Rp1 triliun. Di kuartal III kami juga berhasil menambah portfolio menara melalui inorganik dari Telkomsel 4.000 menara dan Telkom 798 menara sehingga total portfolio menara menjadi 28.079 sites atau tumbuh 72,9 persen dengan 42.137 tenant atau tenancy ratio 1,5," ujar Teddy, panggilan akrabnya.

Teddy menambahkan, tenancy ratio yang masih rendah tersebut terjadi akibat pembelian menara yang sebelumnya terbatas untuk satu operator. Namun, saat ini terbuka peluang luas untuk menarik kolokasi dari semua operator karena sebaran lokasinya yang atraktif, ditambah lagi dengan rencana Mitratel untuk mendukung layanan penyewaan menara dengan fiberisasi sehingga akan semakin menunjang operator telekomuinikasi dalam memberikan layanan digital tak terbatas bagi pelanggannya.

Dengan kemampuan pendanaan yang kuat baik dari hasil IPO pada 22 November 2021 lalu yang mencapai lebih dari Rp18 triliun serta leverage dan biaya hutang (cost of debt) terendah dibanding operator lainnya, Teddy menyatakan manajemen dan seluruh karyawan bersemangat untuk menyambut setiap peluang yang ada dan akan fokus pada beberapa rencana.

Rencana pertama adalah pertumbuhan organik dengan lebih aggresif baik membangun baru maupun menambah kolokasi untuk seluruh operator. Mitratel juga independen dalam mengoptimalkan portfolio menara yang tersebar di Indonesia di lokasi yang strategis khususnya menara yang telah diakuisisi dari Telkomsel untuk dapat dimanfaatkan oleh operator lain seperti EXCL, ISAT dan FREN.

Kemudian, perseroan akan melanjutkan agresivitas aksi pertumbuhan inorganik dengan konsolidasi lanjutan ,enara Telkom Group maupun dari konsolidasi di pasar domestik. Jika ada peluang menarik yang tetap memberikan nilai tambah bagi pemegang saham, maka Mitratel juga tidak menutup kemungkinan untuk menjadi konsolidator industri maupun ekplorasi di regional.

Rencaha berikutnya adalah ekspansi ke layanan baru dengan membangun kapabilitas menuju perusahaan infrastruktur digital baik berupa fiberisasi menara melalui membangun, partnership B2B/wholesale agreement maupun akuisisi, dan menyiapkan readiness untuk infrastructure as a service atau infrastructure solution dan edge computing.

Terakhir, perseroan akan melakukan peningkatan berkelanjutan untuk mendorong efisiensi yang lebih baik untuk operasi dan manajeman, belanja modal maupun operasional dengan integration system IT (digitalisasi) dan manajemen aset.

"Indonesia termasuk negara dengan rasio populasi per menara yang masih rendah sehingga pengembangan jaringan telekomunikasi masih sangat menjanjikan, ditambah lagi kami memiliki competitive advantages yang khas yaitu 57 persen menara berada di luar Jawa dan potensi lainnya yaitu hasil akuisisi menara dari Telkomsel tahun sebelumnya yang dapat dimanfaatkan oleh operator telekomunikasi lain untuk memperluas jangkauan jaringannya. Karenanya Mitratel optimis menjadi pemain yang terbesar dan terkuat di industry menara untuk mendukung ekosistem digital di Indonesia," kata Teddy.
Baca juga: Telkom Indonesia dorong Mitratel kembangkan bisnis fiber optik
Baca juga: Mitratel dan Alita kolaborasi perkuat infrastruktur ekosistem digital
Baca juga: Analis proyeksikan kinerja Mitratel tumbuh pesat pada 2022

 

Pewarta: Citro Atmoko
Editor: Royke Sinaga
Copyright © ANTARA 2021