Meskipun belum normal seperti biasa namun akses yang sempat terputus sudah bisa dilalui. Tim gabungan dibantu masyarakat ikut memandu pengendara melintasi air yang masih menggenang itu
Luapan air Sungai Batang Saman Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat yang menutupi badan jalan mulai menyusut dan kendaraan besar sudah bisa melalui jalan itu kembali, Jumat.
"Kondisi air saat ini sudah mulai menyusut dan arus transportasi berangsur lancar kembali," kata Kepala Bidang Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Afrizal di Simpang Empat, Jumat (14/7) 2023.
Ia mengatakan meskipun badan jalan sudah bisa dilalui namun diminta pengendara tetap meningkatkan kehati-hatian.
"Meskipun belum normal seperti biasa namun akses yang sempat terputus sudah bisa dilalui. Tim gabungan dibantu masyarakat ikut memandu pengendara melintasi air yang masih menggenang itu," katanya.
Menurutnya akibat curah hujan yang tinggi sejak Kamis (13/7) sore mengakibatkan meluapnya Sungai Batang Saman sekitar pukul 03.00 dinihari sampai Jumat (14/7) pagi.
Akibatnya merendam rumah warga di Jorong Labuah Lurus dan Joring Pasia Bintungan Kenagarian Aia Gadang Kecamatan Pasaman sekitar 350 unit.
"Ketinggian air mencapai 1,5 meter dan satu unit rumah terancam ambruk. Saat ini air sudah mulai menyusut dan transportasi sudah mulai lancar dan tidak ada korban jiwa," katanya.
Ia menjelaskan air yang menutupi badan jalan itu sempat membuat arus transportasi dari Simpang Empat menuju Ujung Gading terputus dan membuat antrean kendaraan.
Namun, saat ini dengan menyusutnya air maka kendaraan secara perlahan sudah bisa melalui jalan itu.
Pihaknya bersama instansi lainnya saat ini melakukan evakuasi warga yang terdampak banjir ke tempat yang lebih aman.
Selain itu pihaknya juga membantu warga yang ingin melewati jalan yang masih terendam banjir, demikian Afrizal.
Baca juga: Sungai Batang Saman Pasaman Barat meluap putuskan arus transportasi
Baca juga: Tim gabungan BPBD Pasaman Barat evakuasi warga terdampak banjir
Baca juga: Banjir landa daerah Limpato Kajai Pasaman Barat satu unit rumah ambruk
Baca juga: Sungai Limpato Kajai di Pasaman Barat meluap akibatkan banjir
Baca juga: Sungai Batang Saman Pasaman Barat meluap putuskan arus transportasi
Baca juga: Tim gabungan BPBD Pasaman Barat evakuasi warga terdampak banjir
Baca juga: Banjir landa daerah Limpato Kajai Pasaman Barat satu unit rumah ambruk
Baca juga: Sungai Limpato Kajai di Pasaman Barat meluap akibatkan banjir
Pewarta: Altas Maulana
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2023