"Jakarta Barat, misalnya, dimana wilayah ini belum banyak transportasi yang terintegrasi," kata Eneng saat dihubungi di Jakarta, Jumat.
Menurut Eneng, perlu adanya pengembangan dan pelayanan transportasi publik, khususnya yang dikelola oleh TransJakarta.
Dia menyarankan perlu diperbanyak layanan bus listrik dengan jumlah minimal ada 100 hingga 200 armada yang harus dioperasikan TransJakarta untuk menjangkau wilayah terpencil.
"Perlu adanya penyebaran armada dengan Mikrotrans untuk menjangkau di kawasan perumahan atau kawasan pemukiman," katanya.
Tentunya penambahan armada ini diharapkan juga ada fasilitas yang ditingkatkan. "Ini saatnya bertindak untuk kebijakan dan manfaat, data digunakan bukan untuk koleksi saja," tuturnya.
Baca juga: Lokasi tilang uji emisi di Jakarta berpindah-pindah setiap pekan
Baca juga: Jakbar lakukan razia emisi kendaraan di depan Taman Anggrek
Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta Gilbert Simanjuntak mengemukakan ada beragam data mulai dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) yang bisa menjadi pedoman. Data itu menyatakan penyebab polusi, yakni 44 persen dari kendaraan bermotor, 30 persen dari industri dan sisanya rumah tangga .
Selain itu bisa juga dari Dinas Lingkungan Hidup DKI yang menyatakan penyebab polusi udara yakni 70 persen dari kendaraan bermotor.
Untuk solusinya, dia menyarankan agar adanya peningkatan transportasi publik di lokasi yang belum tersedia dan pemerintah tegas mengurangi penggunaan kendaraan pribadi.
"LRT dan MRT butuh waktu lama dan biaya besar, namun TransJakarta paling memungkinkan tapi dengan penambahan jalur dan waktu antara (headway) yang tidak lama," katanya.
Baca juga: Mekanisme tilang uji emisi seperti tilang biasa
Baca juga: Sudin LH sarankan warga tak modifikasi kendaraan agar lolos uji emisi
Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2023