"DPP Nasdem telah merekomendasikan Muhammad Rudi untuk maju kembali sebagai calon wali kota 2020-2025," kata Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad M Ali, di Batam, Kepulauan Riau, Minggu.
Hal tesebut disampaikannya di sela acara senam sehat dan "Ngopi Bareng Tokoh Nasional Surya Paloh" di Pantai Ocarina, Batam.
Baca juga: Pengamat: Wako Batam "kuda hitam" Pilkada Kepri
Baca juga: KPU Batam terima bukti dukungan Rian Ernest-Yusiana
Baca juga: Komisioner KPU Kepri ambil alih KPU Batam
Ali menjelaskan penunjukan Rudi untuk maju kembali didasarkan prestasi yang telah ditunjukkan selama lima tahun ini memimpin di Batam.
"Penugasan partai kepada beliau bukan secara emosional, tetapi diberikan karena prestasi yang telah ditorehkan selama memimpin lima tahun," katanya.
Ia berharap Rudi bisa melanjutkan program-programnya membangun Batam bersama wakilnya, Amsakar Achmad untuk periode ke depan.
"NasDem berharap Pak Rudi, insya Allah cita-citanya menjadikan Kota Batam sebagai miniatur Singapura mampu dihadirkan," kata Ali.
Sementara itu, Wali Kota Muhammad Rudi membenarkan Singapura bisa menjadi contoh yang paling dekat dalam memajukan dan membangun kota Batam.
"Tidak perlu jauh-jauh, Singapura bisa menjadi contoh," kata Rudi yang baru saja dikukuhkan sebagai Ketua DPW Partai NasDem Kepulauan Riau itu.
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh hadir bersama jajaran pengurus DPP Partai NasDem di Batam untuk melantik pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Provinsi Kepulauan Riau periode 2020-2025.
Pelantikan pengurus DPW Partai NasDem Kepulauan Riau, berlangsung Minggu, 23 Februari 2020, di Hotel Best Western Premier Panbil Batam.
Selain pelantikan pengurus DPW Kepulauan Riau, bersamaan juga dikukuhkan tujuh pengurus DPD Partai NasDem di provinsi tersebut secara serentak.
Ketujuh DPD yang dikukuhkan, yakni Kota Tanjung Pinang, Kota Batam, Kabupaten Bintan, Kabupaten Karimun, Kabupaten Lingga, Kabupaten Kepulauan Anambas, Kabupaten Natuna.
Pewarta: Zuhdiar Laeis
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2020